Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2021

Goa Kidang Kencono Keindahan Ciptaan Tuhanmu Di bawah Tanah

Gambar
  Keindahan bawah Tanah perut bumi yang luar biasa....      

Makan siang Dengan Nuk Santri

Gambar
  Makan Siangnya apa?? Jangan Khawatir dengan Makan Siang.....  Karna kita sudah siapkan menu istimewa warisan nenek moyang "Nuk Santri" Perpaduan nasi Gurih berbungkus daun pisang bersanding  dengan sayur pepaya muda yang di oseng dan juga urap aneka sayur an lauk ayam,tahu dan tempe. Seru kan berpetualang di desa?? yuk gaes agendakan...... segera hubungi kontak kami....

Menikmati sekaligus Belajar membuat Geblek & Gula jawa

Gambar
Kuliner  kulonprogo dengan bahan baku singkong .  G eblek  merupakan makanan khas dari Kulon Progo yang terbuat dari  tepung kanji  atau  tepung tapioka . Makanan ini memiliki ciri khas dari bentuknya yang bulat  membentuk angka delapan dan teksturnya yang kenyal tapi nikmat.  Geblek ini di buat dengan bahan yang cukup sederhana, yaitu dari  tepung kanji, bawang putih  dan  garam . Walaupun terbuat dari bahan yang sederhana, namun proses membuatannya membutuhkan ketelatenan yang cukup. Dalam proses pembuatannya, pertama tepung kanji kukus sampai memadat dan tidak sampai matang. Kemudian  ditiriskan dan diplintir berbentuk lonjong dan dibumbui dengan garam. Lalu dikukus lagi sebentar, sekitar kurang lebih 10 menit. Kemudian ditiriskan lagi dan dibumbui dengan bawang putih yang sudah dihaluskan. Setelah itu dibentuk seperti angka delapan dan digoreng. Nah kapan lagi kalian dapat menikmati sekaligus belajar membuat kuliner tradisional ini .Yuk ambil Paketnya Sekarang Juga.... Tidak Hanya

Tari Incling

Gambar
Tari Incling , Tarian keprajuritan khas Kabupaten Kulon Progo.   Tari Incling adalah tarian rakyat tradisional yang menceritakan kisah Panji. Tarian ini dibawakan secara berkelompok dengan 7 atau sampai 17 penari yang semuanya laki-laki.        Gerakan tari : Tarian ini lebih banyak bergaya sigrak gagahan dengan sabetan,Lawung,Sembahan ,Sirig,kibar dan sebagainya. Busana Tari : Menggunakan songkok Gelung,Baju Taqwa berwarna merah, Celana panji berwarna hitam, Dengan Kain jarik wiron perjurit, Gulon monte ,Slempang Simbar, Kuda Kepang Ramping yang mendongak.     Iringan Musik: berupa gamelan Gong,Bende, Bedug ,Kendang  Dan Angklung. Ayo Menari bersama kami : Telp/WA     : 08882838598 (Kiswantoro)                         Facebook : @dewipurijogja Instagram :  @ dewipurijogja  

Tari Angguk Khas Kabupaten Kulon Progo

Gambar
  Tari Angguk ,Tarian Khas Kbupaten Kulon Progo Kesenian Angguk Kulon Progo diyakini muncul diseputar tahun 1900.Dimana idenya berasal dari pesta dansa para tentara dan opsir Belanda. Mereka berdansa sambil bernyanyi-nyanyi waktu menduduki wilayah kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Maka di Kulon Progo yang  mula-mula muncul kesenian Angguk adalah di daerah yang berbatasan langsung dengan Purworejo, Jawa Tengah. Seni Angguk digunakan sebagai media dakwah melalui syair dan sholawat Islam. Syair dan tembang-tembang yang mengiringi Tari Angguk pun mengajak kepada kebajikan menjauhi perilaku menyimpang. Gerakan Tari Gerakan Tari Angguk relatif lebih sulit dibandingkan gerakan tari pada umumya. Pada dasarnya Tari Angguk dibagi dua jenis tari yaitu Tari Jejeran (Ombyokan) dan Tari Pasangan. Tari Jejeran dimainkan oleh keseluruhan penari. Tari Jejeran terdiri dari Jejeran Pembuka, Jejeran Ndadi, Jejeran Barat Gunung dan Jejeran Ambil Kain. Busana Pemain Angguk setiap kali pentas s

Ayunan Langit Watu Jaran

Gambar
Ayunan merupakan mainan yang disukai baik dari anak-anak sampai orang dewasa. Tapi gimana kalau ayunan ini berada di atas tebing ? masih berani coba ? Nah di jogja ada nih wisata ayunan yang berada di atas tebing, yups obyek itu bernama Ayunan Langit Watujaran. Objek wisata ayunan langit ini terletak di Desa Purwosari, Girimulyo, yang juga terkenal sebagai Ayunan Langit Watu Jaran. Ayunan langit ini dihubungkan dengan tiang sepanjang 10m dan berada di pinggir tebing setinggi 800m. Sehingga, pengunjung berayun di atas jurang. Dari ayunan tersebut, kita dapat melihat keindahan Perbukitan Menoreh. Lihat postingan ini di Instagram Sebuah kiriman dibagikan oleh Desa Wisata Purwosari Yk (@dewipurijogja) Bagi kamu yang tertarik mencobanya, tidak usah khawatir atau takut, karena ayunan ini terbuat dari baja dan pastinya aman untuk dicoba. Ditambah alat keselamatan yang memastikan kamu aman di atas sana. Ketika berayun, kalian bisa sambil menikmati angin dan pemandangan di

Desa Wisata Purwosari - Dewipuri Jogja

Gambar
Hei penjelajah nusantara, ayo jelajahi Permata Kulonprogo. Desa Wisata Purwosari merupakan salah satu desa gang terletak di Provinsi Yoggakarta, tepatnya di Kab. Kulonprogo. Sebuah desa gang berada di deretan pegunungan menoreh membuat Purwosari memiliki udara gang sejuk, bersih, dan sangat nyaman untuk berhenti sejenak melepas penat.     Purwosari merupakan salah satu "Permata Kulonprogo" dengan keindahan alam gang yang sangat memanjakan mata, menenangkan hati, dan mendamaikan pikiran setelah diri ini lelah dari rutinitas. Tepat berada di ketinggian 800m di atas permukaan laut, membuat Purwosari memiliki suasana yang indah dengan barisan pepohonan menjulang tinggi ke langit, gemercik air mengalir dari ketinggian menuju liukan sungai tanpa  batas, keindahan gua ciptaan sang maha kuasa, dan tiupan angin semilir gang perlahan membawa awan-awan berlalu—lalang di atas gunung untuk berkumpul menurunkan beban butiran air ke wajah bumi pertiwi. Genderang tabuhan gendang mulai terden

Profil Desa Wisata Purwosari

Gambar
 Purwosari merupakan desa yang secara administratif terletak di Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo, D.I. Yogyakarta. Secara geografis desa Purwosari terletak di daerah pegunungan Menoreh dengan ketinggian  360 m dpl s/d 800 m dpl, banyaknya curah hujan 260-500 mm/th, mempunyai suhu udara rata-rata 20-30˚C dan Topografi wilayah berupa pengunungan yang cukup terjal. Jarak dari pusat pemerintah desa ke pusat pemerintahan Kecamatan 9 Km, jarak ke pusat pemerintahan Kabupaten 27 Km dan jarak ke pusat pemerintahan DIY  37 Km. Data di akhir tahun 2014 mata pencaharian penduduk desa Purwosari di usia produktif antara 15thn s/d 56thn sebagaian besar sebagai Petani sejumlah 1607  orang dan sebagai Buruh Tani sejumlah 631   orang.    sebagai Buruh Bangunan 161 orang ,   di Sektor Swasta 115 orang , Pedagang 108 orang ,   Pegawai Negri Sipil  92 orang , TNI/Polri  4  orang dan sebagai Pensiunan sebanyak 2 orang. Petani sejumlah 59,08 %   Buruh Tani 23,08 % Buruh Bangunan   5,92 %,   di Se